Minggu, 18 Agustus 2019

BUKAN TANDA JASA

Jasa didefinisikan sebagai perbuatan yang baik atau berguna dan bernilai bagi orang lain, negara, instansi, atau orang banyak dengan memberikan segala sesuatu yang diperlukan orang lain, bisa berupa pelayanan, aktivitas, kemudahan, manfaat, dsb yang dapat dijual kepada orang lain (konsumen) yang menggunakan atau menikmatinya. Dan yang berlaku didunia ini, jasa biasanya bermuatan transaksional (timbal balik).

Ketika kita melakukan banyak perbuatan baik dalam hidup dan merasa berjasa, mungkin kita bisa mendapatkan sedikit kepuasan, karena sejujurnya lebih banyak kekecewaan yang kita jumpai. 

Kita harus memahami bahwa mengasihi Tuhan dan mengasihi sesama, adalah ringkasan perintah Tuhan bagi orang percaya. Alkitab menjamin, setiap orang yang melakukannya, disebut orang yang berbahagia. 

Allah menjadikan manusia segambar dengan Dia, bukan hanya secara fisik, tapi juga secara karakter. Dia juga memberikan Roh-Nya, untuk menolong manusia melewati proses pembentukan karakter serupa Dia. 

Kita harus secara sadar mengembangkan nilai-nilai kerajaan Allah setiap waktu. Bukan supaya kita dapat menikmati kebahagiaan atau kehidupan terbaik sebagai tanda jasa dari Allah, tetapi sebagai wujud kasih dan Iman kita kepada Allah, yang telah mengerjakan karya termegah dalam hidup kita.

Didunia ini banyak sekali daftar kebaikan yang bisa kita kerjakan, kapanpun, dimanapun dan untuk siapapun yang kita jumpai, keluarga, lingkungan kerja maupun komunitas. Jika kita hanya memiliki satu kebaikan, lakukan itu terus menerus, sampai kita lupa atau tidak sadar sedang berbuat kebaikan. 

Jika selama ini kita telah menjalani hidup dalam ketaatan, dan mengabdikan hidup kita untuk melakukan kehendak dan tujuan Allah, tambahkan lagi ketaatan, tanpa harus merasa lebih baik dari orang lain, atau merasa menjadi orang yang berjasa dihadapan Allah. Sebab kemauan dan kesanggupan semua hanya datang dari Allah, karena Dia sangat mengasihi kita, dan menginginkan kita untuk hidup didalam kasih karunia-Nya.

Indie 5/12/2018

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Abigail Indiana

Foto saya
I am a product of GOD's Grace. Single, Simple person but will always be an extraordinary person. Just a nature, Truth lover, jazzy lover, coffee lover. Selalu mendefinisikan setiap fase hidup dengan ucapan syukur. I love my beloved Savior, He loves me unconditionally.